You are currently viewing Buka Bersama Tokoh Di Sekolah Insan Mandiri Cibubur

Buka Bersama Tokoh Di Sekolah Insan Mandiri Cibubur

Buka Bersama Tokoh Di Sekolah Insan Mandiri Cibubur di gelar pada tanggal 15 Sampai dengan 21 April 2022 bertempat di Aula Insan Mandiri Cibubur, pada tanggal 19 April 2022 kegiatan buka bersama tokoh di isi Oleh Dr. Mardani Ali Sera selaku anggota DPR RI.

Dengan mengangkat tema generasi berakhlak mulia sebagai kader penerus bangsa, Buka Bersama Tokoh adalah kegiatan yang di adakan pada bulan ramadhan tahun 2022 yang bertujuan memberikan inspirasi dan motivasi kepada seluruh siswa SMP IT SMA IT Insan Mandiri Cibubur khususnya dan seluruh masyarakat pada umumnya agar menjadi pemimpin yang berakhlak mulia sebagai generasi bangsa yang maju dan berkembang.

Dr. Mardani Ali Sera mengamanahkan beberapa poin yang pertama cinta Ilmu, kedua baca buku, ke tiga mengajarkan dengan landasan
طلب العلم فريضة على كل مسلم والمسلمة

Artinya : Menuntut ilmu diwajibkan kepada setiap orang Islam laki-laki dan orang Islam perempuan.

Acara pun berlangsung meriah karena adanya nya perwakilan SMP IT Insan Mandiri Cibubur Ikhsan Aditiya kelas VIII dan Rangga kelas XII maju ke depan sebagai perwakilan untuk menyampaikan buku apa yang akan di baca, sebelum berlangsungnya acara Master Ceremony (MC) Muhammad Rizki Ardavan mempersilahkan Saudara Arif Rahman dari kelas IX SMP IT Insan Mandiri untuk membacakan tilawah Al-Quran sebagai pembuka kegiatan buka bersama tokoh di sekolah Insan Mandiri Cibubur,

Sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia lain menjadi inti pembahasan setelah beberapa poin yang dismapaikan, Ibu Ayu Agus Rianti, SE selaku wakil direktur pendidikan Yayasan Pendidikan Silaturahim Jatikarya (YPSJ) dalam sambutannya menegaskan kepada seluruh siswa agar kritis dalam bertanya terkait perkara politik.

Yang mana beliau memberikan pandangan bahwa manusia lahir sebagai Khalifah di permukaan Bumi artinya semoga dengan berjalannya kegiatan buka bersama tokoh di Sekolah Insan Mandiri Cibubur bisa memberikan motivasi dengan harapan kelak ada Ulama, Menteri, dan Presiden, yang lahir dari sekolah Islam terbaik Indonesia Insan Mandiri Cibubur Islamic Boarding School,

Sebelum penutup Yayasan Pendidikan Silaturahim Jatikarya (YPSJ) memberikan cindera mata kepada Dr. Mardani Ali Sera yang diberikan oleh Ibrahim Thalib, acara berjalan lancar dan di tutup dengan do’a , sebagai akhir dari kegiatan maka dengan Hidmat melaksanakan buka bersama, shalat tarawih dan Tadarus Al-Qur’an

Oleh: Riki Pratama (Musyrif Ma’had Khulfaa Ar-Rasyidin Insan Mandiri Cibubur)

Berikan nilai atau rating berita/artikel di atas!!
[Total: 0 Average: 0]

Leave a Reply